Dialog Publik Dema-U Bahas Kondisi Penegakan Hukum dan HAM di Indonesia

  • 12 Desember 2023
  • 06:45 WITA
  • Administrator
  • Berita

Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas (Dema-U) Gelar Dialog Publik Dengan mengusung Tema  “Refleksi Kondisi Penegakan Hukum dan HAM di Indonesia”, di Leacture Theatre UINAM, Senin (11/12/2023)


Kegiatan tersebut mengahadirkan empat narasumber yakni Demisioner Presiden Mahasiswa UINAM Periode 2020, Ahmad Aidil Fahri, S. H., LBH Makassar, Ambara Dewita Purnama., Founder/Direktur Law Firm Millenial Lawyear., A. Ariyanto, S. H., M.H., C. MMI., dan Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Raniansyah, S. H.

Melihat banyaknya kasus pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) dan lemahnya penegakan hukum di Indonesia perlu sekali untuk mengetahui bagaimana hal itu terjadi. Oleh karena itu, Dema-U menghadirkan dialog publik untuk membahas bagaimana kondisi penegakan hukum dan juga HAM di Indonesia. 

Presiden Mahasiswa UINAM, Jumardi mengatakan bahwa penting sekali untuk adakan dialog ini. 

“ Kegiatan ini sangat penting untuk membangun proses kesadaran mahasiswa terkait dengan pengetahuan tentang hak-haknya sebagai mahasiswa agar bentuk-bentuk pelanggaran HAM itu tidak marak terjadi dan dapat melakukan bentuk pengawasan terhadap sistem pemerintahan yang menggunakan kekuasaannya untuk menutupi bentuk-bentuk pelanggaran HAM terhadap masyarakat”, ungkapnya.

Salah satu peserta, Muhammad Aswar mengatakan dialog ini sangat penting karna apalagi berkaitan dengan peringatan hari HAM sedunia.

 “Saya rasa dialog-dialog seperti ini harus terus dilakukan karna ini merupakan bentuk penyadaran terhadap mahasiswa bahwa hak yang dimiliki setiap individu harus mereka tau agar setiap orang dapat saling menghargai”, ujarnya.

Lebih lanjut, mahasiswa dari jurusan ilmu ekonomi itu menaruh harapan besar kepada penegak hukum di Indonesia. 

“Harapannya adalah bagaimana agar penegakan hukum dapat di implementasikan setegak-tegaknya sesuai dengan yang dijelaskan pada UUD 1945 bahwa keadilan, kepastian dan kebermanfaatan untuk masyarakat”tutupnya.