Dosen Ilmu Ekonomi mengikuti kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat/Program Khidmat Masyarakat (PKM) pada kegiatan International Academic Collaboration di Pertubuhan Peladang Kawasan (PPK) Seri Pulau, Balik Pulau, Pulau Penang, Malaysia, Senin (10/06/2024).
Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama antara ASEAN Academic Association dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, UIN Alauddin Makassar yang kemudian berkolaborasi dengan 4 Kampus di Malaysia, diantarnya; Universiti Teknologi Malaysia, Universiti Utara Malaysia, Universiti Sains Malaysia dan Universiti Geomatika Malaysia.
Tujuan dari kegiatan Program Khidmat Masyarakat tersebut adalah untuk Sharing Session dengan pelaku usaha yang sudah maju dan berkembang dalam mendirikan usahanya yang telah berdiri Sejak 1974. Hal inilah yang menjadikan Pulau Penang menjadi sebuah kawasan Bisnis dibawah Pertubuhan Peladang Kawasan Seri Pulau (PPK).
Pada kegiatan tersebut salah satu dosen Ilmu Ekonomi yakni Bapak Juardi, M. Si menjadi Narasumber pada kegiatan tersebut.
Beliau mengatakan bahwa mengikuti kegiatan tersebut bisa mendapatkan pengalaman dalam mengawali rencana penelitian antara dua negara yang bermitra.
"Bisa mengawali rencana penelitian bersama terkait fenomena berbeda dari 2 negara yaitu Indonesia dan Malaysia" ungkapnya.
Pada saat menyampaikan materi dihadapan Pelaku Usaha dan Peserta Asean Academic Assosiaciton, peserta sangat antusias untuk mendapatkan informasi terkait Perkembangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah antara Indonesia dan Malaysia.
Dosen ilmu Ekonomi tersebut berharap agar kegiatan tersebut dapat menjadi referensi untuk diterapkan di UIN Alauddin Makassar.
"Harapannya setelah mengikuti kegiatan Pengabdian Masyarakat Internasional yaitu selain sebagai bentuk sharing Session dan berbagi pengalaman langsung kepada pelaku usaha di Malaysia, juga dapat menjadi referensi dalam mendukung mata kuliah Ekonomi Koperasi & UMKM serta mata kuliah Kewirausahaan di UIN Alauddin Makassar", tutupnya.
Reporter: Radiatul Adwia