Guna Tingkatkan Tridharma Perguruan Tinggi: Ketua Jurusan Ilmu Ekonomi Lakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama

  • 15 November 2023
  • 07:12 WITA
  • Administrator
  • Berita


Guna Tingkatkan Tridharma Perguruan Tinggi: Ketua Jurusan Ilmu Ekonomi Lakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama  (Jumat, 11/11/2023)

Dalam pelaksanaan kegiatan Aliansi Pengelola Program Studi Ekonomi Pembangunan (APSEPI ) yang ke-8 tahun 2023, Bapak Dr. Baso Iwang selaku ketua jurusan Ilmu Ekonomi ikut berpartisipasi didalamnya. Menurutnya Kegiatan ini sangat penting terutama dalam penyamaan kurikulum jurusan Ilmu Ekonomi se-Indonesia, serta persiapan prodi dalam menghadapi Akreditasi. 

Kegiatan yang bertemakan “Democracy, Inequality and Climate Change: What Should be done to Enhance Business and Economic Development” ini, berlangsung di Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat.

Dalam rangkaian kegiatannya ada sesi panel yang membahas terkait dengan “Dampak Permendikbudikti No. 53 Tahun 2023 terhadap pengembangan Kurikulum dan Akreditasi Program Studi”, yang disampaikan langsung oleh Prof. Ina Primiana (Direktur Eksekutif LAMEMBA). 

Beliau mengatakan: 

“Untuk akreditasi Prodi di perguruan tinggi pentingnya prodi memiliki spesifikasi khusus serta  apa yang dapat diunggulkan dalam pengelolaan prodi, sehingga memiliki ciri khusus”, ujarnya.

Di hari terakhir kegiatan APSEPI ketua Jurusan Ilmu ekonomi, Bapak Dr. Baso Iwang telah melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) diantaranya Ketua Prodi Ilmu Ekonomi UIN Ar-Raniry Banda Aceh ibu Cut Dian Fitri, SE.,M.Si.,Ak.,CA, Ketua Prodi Ekonomi Pembangunan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta  Bapak DR. Arief Fitrijanto, S.Si.,M.Si  serta Ketua Jurusan Ilmu Ekonomi Universitas Bornei Tarakan Bapak Agus Tri Darmawanto, S.E., M.E. Harapannya bahwa dengan adanya Perjanjian Kerja Sama ini maka kegiatan Tridarma dapat lebih di tingkatan serta membuka peluang antar universitas dalam Pelaksanan Merdeka Belajar.